PENDAMPINGAN PENYUSUNAN ANGGARAN PENDAPATAN PADA BUMDES DESA CIGOONG SELATAN TAHUN 2022

Authors

  • Amelia Sapitri Universitas La Tansa Mashiro
  • Rudiyanto Universitas La Tansa Mashiro
  • Sri Intan Purnama Universitas La Tansa Mashiro
  • Murhaini Universitas La Tansa Mashiro
  • Firmansyah Universitas La Tansa Mashiro

Abstract

Program Kuliah Kerja Usaha – Karya Alternatif Mahasiswa (Pengabdian kepada Masyarakat) merupakan program yang dilaksanakan di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) La Tansa Mashiro sebagai proses pembelajaran bagi mahasiswa untuk menambah wawasan dan pengetahuan serta keterampilan yang diperoleh selama perkuliahan. Pengabdian yang kami jalankan yaitu pendampingan. Pendampingan yang dimaksud adalah Badan Usaha Milik Desa (BUMDes). Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) merupakan badan usaha yang ada di desa dan dibentuk oleh pemerintah desa dan masyarakat. BUMDes Berkah Jaya bergerak dalam bidang usaha perdagangan yaitu Material. Wilayah pemasaran BUMDes yaitu meliputi seluruh masyarakat di Desa Cigoong Selatan. Tujuan pendampingan ini untuk mengetahui prosedur penyusunan anggaran yang dibutuhkan desa Cigoong Selatan serta hambatan-hambatan yang dihadapi dalam penyusunan anggaran tersebut. Hasil yang diperoleh selama melakukan pendampingan adalah penulis telah membuat penyusunan anggaran. Dibutuhkan beberapa waktu untuk melakukan pencatatan penyusunan anggaran secara berkala dan tepat selama pelaksanaan kegiatan. Setiap organisasi memerlukan adanya pencatatan penyusunan secara berkala dan tepat guna untuk mengetahui anggaran yang ada dan telah dialokasikan sesuai dengan semestinya, juga sebagai alat pengawasan untuk menghindari pemborosan dan pembayaran yang kurang perlu serta sebagai alat perencanaan untuk menentukan tujuan yang ingin dicapai. Dari hasil pembahasan yang dilakukan penulis dapat diketahui bahwa anggaran pada BUMDes Berkah Jaya belum sepenuhnya berperan sebagai alat perencanaan dan pengendalian dengan baik. Hal ini dapat dilihat dari permasalahan yang ada di BUMDes Berkah Jaya, yaitu dimana pada BUMDes belum memahami tentang pentingnya penyusunan anggaran pendapatan dan belum menyusun perencanaan anggaran pendapatan.

References

Dedi, Nordiawan. 2012 Anggaran Disuatu Pemerintah. Jakarta: Salemba Empat

Elen, Et al. (2011). Anggaran perusahaan. Jakarta: Gramedial Pustaka Utama.

Gunawan Adisaputro, 2014. Anggaran Perusahaan2. Yogyakarta: BPFE-Yogyakarta

Horngen, dkk. 2017. Pengantar Akuntansi Manajemen. Jakarta: Erlangga

Munandar, M. (2015) Budgeting Perencanaan Kerja, Pengkoordinasian, Kerja, Pengawasan Kerja. Yogyakarta: BPFE

Nafarin, Muhammad. 2013. Penganggaran Perusahaan, Edisi Ketiga. Jakarta: Salemba Empat

Rahayu, Sri dan Andry Arafian Rachman. 2013. Penyusunan Anggaran Perusahaan. Yogyakarta: Graha Ilmu

Sasongko. c & Safrida R Parulian. 2015. Anggaran. Jakarta: Salemba Empat

Tim Akuntansi KKU - KAM 2022. Panduan Pelaksanaan Dan Pedoman Penyusunan Laporan KKU - KAM (pendampingan). STIE La Tansa

Downloads

Published

2023-06-15

How to Cite

Amelia Sapitri, Rudiyanto, Sri Intan Purnama, Murhaini, & Firmansyah. (2023). PENDAMPINGAN PENYUSUNAN ANGGARAN PENDAPATAN PADA BUMDES DESA CIGOONG SELATAN TAHUN 2022. PEMTEKDIKMAS (PENGABDIAN EKONOMI MULTIDISIPLIN TEKNOLOGI PENDIDIKAN UNTUK MASYARAKAT), 4(1). Retrieved from https://ejurnal.latansamashiro.ac.id/index.php/PEMTEKDIKMAS/article/view/1291

Issue

Section

Articles