PENDAMPINGAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PERSEDIAAN BARANG DAGANG PADA BUMDES PUSPA REKSA PASIR TANJUNG

Authors

  • Nopha Armina STIE La Tansa Mashiro
  • Usep Siswadi STIE La Tansa Mashiro
  • Hanifah STIE La Tansa Mashiro
  • Adi Dwi Purnomo STIE La Tansa Mashiro
  • Sri Intan Purnama STIE La Tansa Mashiro

Abstract

Sistem adalah rangkaian dari dua atau lebih komponen-komponen yang saling berhubungan, yang berinteraksi untuk mencapai suatu tujuan (Marshall B Romney dan Paul John Steinbart, 2015:3). Romney dan Steinbart (2015:4) informasi (information) adalah data yang telah dikelola dan diproses untuk memberikan arti dan memperbaiki proses pengambilan keputusan. Sebagaimana perannya, pengguna membuat keputusan yang lebih baik sebagai kuantitas dan kualitas dari peningkatan informasi. Laporan ini dibuat agar pembaca mengetahui lebih dalam tentang persediaan barang dagang yang terdapat di BUMDes Pasir Tanjung. Persediaan barang dagang yang diteliti adalah berupa gas yang merupakan aset yang diberikan oleh pemerintah kepada BUMDes Pasir Tanjung untuk diperjualbelikan kepada masyarakat sebagai kebutuhan hidup. Laporan ini bertujuan untuk mengetahui permasalahan yang terjadi dalam kegiatan usaha di BUMDes Pasir Tanjung dengan latar belakang banyaknya BUMDes yang masih mengoperasikan sistem pencatatan secara manual sebagai alat untuk menginput data. Metode yang di gunakan dalam laporan ini yaitu metode kualitatif dengan pengumpulan data untuk dikembangkan dan mendapatkan bukti. Hasil pembahasan mengenai Pendampingan Sistem Informasi Akuntansi Persediaan Barang Dagang pada BUMDes Puspa Reksa Pasir Tanjung menunjukan bahwa dengan menggunakan pencatatan sistem informasi akuntansi persediaan barang dagang sebagai sistem yang diterapkan dalam pencatatan segala sesuatu yang berhubungan dengan stock barang seperti log/history/sejarah persediaan dapat diolah menjadi sebuah laporan yang lebih akurat dan juga lebih cepat.

References

Majidah, Laila., dkk. (2021). Analisis Sistem Informasi Akuntansi Persediaan Barang Dagang Pada CV. A. M. Banjarmasin. JIEB: Jurnal Ilmiah Ekonomi Bisnis. Vol. 7 No. 1

Arifin Faiz., dkk. (2021). Sistem Informasi Akuntansi. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press

Ristono, Agus. (2009). Manajemen Persediaan edisi 1. Yogyakarta: Graha Ilmu

La Midjan., Azhar Susanto. (2001). Sistem Informasi Akuntansi 1 Edisi 8. Bandung: Lingga Jaya

Nayla P. Akifa, SE, Akt. (2013). Dasar-Dasar Akuntansi Perkantoran. Yogyakarta: Laksana.

Yakub. (2012). Pengantar Sistem Informasi. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Suarni, Agusdiwana. (2018). Sistem Informasi Akuntansi: Teori dan Praktikal. UM Surabaya Publishing.

Tuerah, Serny. (2013). Evaluasi Efektivitas Sistem Informasi Akuntansi Pembelian,Dan Pengeluaran Kas Pada UD. Roda Mas Manado. Jurnal EMBA. Vol. 1 No. 3.

Diana, Anastasia, Lilis, Setiwati. (2010). Sistem Informasi Akuntansi, Perancangan, Proses, dan Penerapan. Yogyakarta.

Mahatmyo, Atyanto. (2014). Sistem Informasi Akuntansi Suatu Pengantar. Yogyakarta: Deepublish.

Downloads

Published

2022-12-15

How to Cite

Nopha Armina, Usep Siswadi, Hanifah, Adi Dwi Purnomo, & Sri Intan Purnama. (2022). PENDAMPINGAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PERSEDIAAN BARANG DAGANG PADA BUMDES PUSPA REKSA PASIR TANJUNG. PEMTEKDIKMAS (PENGABDIAN EKONOMI MULTIDISIPLIN TEKNOLOGI PENDIDIKAN UNTUK MASYARAKAT), 3(2). Retrieved from https://ejurnal.latansamashiro.ac.id/index.php/PEMTEKDIKMAS/article/view/1251

Issue

Section

Articles