Peningkatan Kemampuan Membaca Iqra’ Dengan Menggunakan Media Kartu Huruf Hijaiyah Pada Anak Usia Dini Di Tk Islam La Tansa Kabupaten Lebak

Authors

  • Robiatul Adawiyah STAI La Tansa Mashiro

DOI:

https://doi.org/10.55171/jaa.v1i2.627

Abstract

Tujuan penelitian tindakan kelas ini adalah untuk meningkatkan kemampuan membaca iqra’ melalui media kartu huruf hijaiyah pada anak usia dini di TK Islam La Tansa Kabupaten Lebak. Penelitian ini menggunakan setting TK Islam La Tansa Kabupaten Lebak. Bentuk penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilakukan sebanyak 2 siklus, setiap siklus terdiri dari 4 tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Sebagai subjek adalah TK Islam La Tansa Kabupaten Lebak dengan jumlah anak 16 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif komparatif yang terdiri dari reduksi data, sajian data dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan penelitian diatas dapat disimpulkan bahwa dengan penerapan media kartu huruf hijaiyah dapat meningkatkan kemampuan membaca iqra’ pada anak usia dini di TK Islam La Tansa, Kabupaten Lebak. Dengan demikian, penggunaan media kartu huruf hijaiyah dapat meningkatkan kemampuan membaca iqra’ pada anak usia dini di TK Islam La Tansa, Kabupaten Lebak. Kata kunci : Peningkatan, kemampuam membaca, media kartu huruf

References

Arikunta, Suharsimi dkk. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: PT. Bumi Aksara, 2006, hlm. 58.

Arsyad. Azhar. 2014. Media Pembelajaran. (Jakarta, PT Raja Grafindo Persada). Dr. Anita Yus. 2011. Model Pendidikan Anak Usia Dini. Jakarta: Prenadamedia Group

Hasan, Mai’munah. Pendidikan Anak Usia Dini, Jogjakarta: Diva Press (Anggota IKAPI), Solo, hlm. 318.

Nur Abdul Hafid, Muhammad. Mendidik Anak Usia Dua Tahun Hingga Baliqh Versi Rasulullah Saw. Yogyakarta: Darussalam, 2004, hlm. 87-88.

Srijatun. Jurnal Implementasi Pembelajaran Baca Tulis Al-Qur’an Dengan Metode Iqro Pada Anak Usia Dini Di RA. (Perwanida Slawi Tegal)

Suyadi, Maulidya Ulfah. 2017. Konsep Dasar PAUD. Bandung: PT Remaja Rosdakarya

W.J.S. Poerwadarminta. Kamus Umum Bahasa Indonesia. Jjakarta. Balai Pustaka. Cet ke 3. 2006. Hlm. 75.

Downloads

Published

2020-12-30

Issue

Section

Artikel