Analisis Bibilometrik Pendidikan Literasi Dasar Anak Usia Dini: Bukti Data Scopus
Abstract
Studi ini bertujuan untuk mengungkap data-data bibliometric terkait kajian pendidikan literasi. Studi ini menggunakan metode bibliometric analisis untuk memeriksa tren penebitan sekaligus tema-tema yang berkembang seputar kajian pendidikan literasi. Studi ini menggunakan basis data SCOPUS dan data diambil pada 28 oktober 2022. Kajian dibatasi pada jenis dokumen artikel, prosiding, resensi, dan bab buku. Data yang ditargetkan diambil dengan menerapkan kata kunci pencarian: “literacy”, “child”, “Edu” OR “Learn” OR “Teach”. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa terjadi pertumbuhan kajian Pendidikan islam di jurnal terindeks scopus dalam kurun waktu 10 tahun terakhir. Kajian Pendidikan literacy yang Sebagian besar di tulis oleh para ilmuwan Barat nampaknya meningkat signifikan karena literasi tentang jurnal internasional yang semakin meningkat dalam 10 tahun terakhir. Meskipun demikian terlihat dari 3 jurnal yang paling banyak mempublikasikan artikel spesifik pada pendidikan dan pengembangan litersi pada anak. Studi ini dibatasi pada kajian pendidikan literasi dalam database SCOPUS. Hasil studi ini dapat menjadi acuan pagi peneliti pendidikan literasi dalam pengembangan tema riset ke depan. Studi ini baru berfokus pada analisis data bibliometric. Studi review selanjutnya dapat mengeksplorasi berbasis temuan menggunakan metode systematic literature review. Penelitian ini memberikan wawasan tentang perkembangan pendidikan literasi. Temuan penelitian ini berimplikasi pada arah kajian pendidikan literasi yang lebih jelas. Penelitian ini mempertegas arah kajian pendidikan literasi yang lebih modern dan progressif menumbuhkan minat literasi. Studi review kajian pendidikan literasi sudah dilakukan beberapa scholar. Studi review yang ada terbatas berfokus pada analisis kualitatif dan kuantitatif. Studi ini memberikan perspektif yang lebih komprehensif melalui metode bibliometric analisis.Downloads
Published
2024-07-03
Issue
Section
Artikel